RPP Sosiologi Kelas 11 SMA Kurikulum 2013 Revisi 2017

 dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya mengenai ilmu pengetahuan RPP Sosiologi Kelas 11 SMA Kurikulum 2013 Revisi 2017
RPP Sosiologi Kelas 11 SMA Kurikulum 2013 Revisi 2017

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SMA N/S
Mata Pelajaran : Sosiologi (Peminatan)
Kelas /Semester : XI/Ganjil
Materi Pokok : Pembentukan kelompok sosial
Tahun Pelajaran : 2018/2019
Alokasi Waktu : 16 JP ( 4 Pertemuan)


A. Kompetensi Inti
KOMPETENSI INTI 3 (PENGETAHUAN)

Memahami, menerapkan, serta menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya mengenai ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.

KOMPETENSI INTI 4 (KETERAMPILAN)
Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
Kompetensi Dasar (KD)

3.1 Memahami pengelompokan sosial di masyarakat dari sudut pandang dan pendekatan Sosiologis
4.1 Menalar tentang terjadinya pengelompokan sosial di masyarakat dari sudut pandang dan pendekatan Sosiologis

Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
3.1.1 Mengamati proses pembentukan kelompok sosial di masyarakat
3.1.2 Menganalisis Dasar-dasar pembentukan kelompok
3.1.3 Mengidentifikasi Berbagai bentuk kepentingan dimasyarakat
3.1.4 Mengidentifikasi jenis kelompok-kelompok kepentingan di masyarakat
3.1.5 Menganalisis Karakteristik khusus atau partikularisme dan eksklusivisme kelompok
4.1.1 Mengasosiasikan Terjadinya pengelompokan sosial di masyarakat.
4.1.2 Mendiskusikan tentang terjadinya pengelompokan sosial di masyarakat dari sudut pandang dan pendekatan Sosiologis
4.1.3 Mempresentasikan hasil diskusi tentang pembentukan kelompok sosial

C. Tujuan Pembelajaran
Selama dan setelah mengikuti proses pembelajaran ini peserta didik diharapkan dapat Mengetahui proses pembentukan kelompok sosial di masyarakat, Menjelaskan Dasar-dasar pembentukan kelompok, Mengidentifikasi Berbagai bentuk kepentingan dimasyarakat, Mengidentifikasi jenis kelompok-kelompok kepentingan di masyarakat serta mampu Menganalisis Karakteristik khusus atau partikularisme dan eksklusivisme kelompok Dengan rasa rasa ingin tahu, tanggung jawab, displin selama proses pembelajaran, bersikap jujur, percaya diri dan pantang menyerah, serta memiliki sikap responsif (berpikir kritis) dan proaktif (kreatif), serta mampu berkomukasi dan bekerjasama dengan baik

D. Materi Pembelajaran
1. Fakta:
• Partikularisme
• Eksklusivisme
2. Konsep
• Kesatuan genealogis merupakan kelompok-kelompok sosial yang terbentuk atas dasar persamaan darah dan keturunan. Diawali dari terbentuknya keluarga batih kemudian berkembang menjadi keluarga besar hingga pada akhirnya berkembang menjadi kerabat. Melalui proses yang sangat panjang kerabat-kerabat ini akan membentuk kelompok-kelompok suku bangsa dalam kuantitas yang kecil, menengah hingga kelompok suku bangsa yang besar.
• Kesatuan religius merupakan kelompok sosial yang terbentuk atas dasar persamaan agama atau kepercayaan tertentu. Melalui kesamaan agama atau kepercayaan inilah terbangun komunikasi dan kerjasama yang erat antara anggota yang tersebar di dalam lingkungan negara, benua, bahkan seluruh penjuru dunia.
3. Prinsip
• Mengamati proses pembentukan kelompok sosial di masyarakat, Menganalisis Dasar-dasar pembentukan kelompok, Mengidentifikasi Berbagai bentuk kepentingan dimasyarakat, Mengidentifikasi jenis kelompok-kelompok kepentingan di masyarakat dan Menganalisis Karakteristik khusus atau partikularisme dan eksklusivisme kelompok
4. Prosedur
• Mendiskusikan tentang terjadinya pengelompokan sosial di masyarakat dari sudut pandang dan pendekatan Sosiologis
• Mempresentasikan hasil diskusi tentang pembentukan kelompok sosial

E. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Scientific Learning
2. Model Pembelajaran : Discovery Learning (Pembelajaran Penemuan)
3. Metode : Ceramah, Diskusi, Tanya Jawab dan Penugasan

F. Media, Alat dan Bahan Pembelajaran
1. LKS
2. White board
3. Spidol
4. Media LCD projector,
5. Laptop,
6. Bahan Tayang ( Slide power point)

G. Sumber Belajar
1. Internet
2. Buku teks pelajaran yang relevan
3. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Buku Guru Mata Pelajaran Sosiologi (Pemintan) kelas XI Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
4. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Buku siswa Mata Pelajaran Sosiologi (Peminatan) kelas XI Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Baca Juga:


H. Langkah-langkah Pembelajaran
  • Kegiatan Pendahuluan
  • Kegiatan Inti
  • Kegiatan Penutup
I. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan
1. Teknik Penilaian
a. Penilaian Kompetensi Pengetahuan
1) Tes Tertulis
a) Pilihan ganda
b) Uraian/esai
2) Tes Lisan
b. Penilaian Kompetensi Keterampilan
1) Proyek, pengamatan, wawancara’
• Mempelajari buku teks dan sumber lain tentang materi pokok
• Menyimak tayangan/demo tentang materi pokok
• Menyelesaikan tugas yang berkaitan dengan pengamatan dan eksplorasi
2) Portofolio / unjuk kerja
• Laporan tertulis individu/ kelompok
3) Produk,
2. Instrumen Penilaian
a. Pertemuan Pertama (Terlampir)
b. Pertemuan Kedua (Terlampir)
c. Pertemuan Ketiga (Terlampir)
d. Pertemuan Keempat (Terlampir)

3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan
a. Remedial

  • Remedial dapat diberikan kepada peserta didik yang belum mencapai KKM maupun kepada peserta didik yang sudah melampui KKM. Remidial terdiri atas dua bagian : remedial karena belum mencapai KKM dan remedial karena belum mencapai Kompetensi Dasar
  • Guru memberi semangat kepada peserta didik yang belum mencapai KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal). Guru akan memberikan tugas bagi peserta didik yang belum mencapai KKM (Kriterian Ketuntasan Minimal).
b. Pengayaan
  • Pengayaan diberikan untuk menambah wawasan peserta didik mengenai materi pembelajaran yang dapat diberikan kepada peserta didik yang telah tuntas mencapai KKM atau mencapai Kompetensi Dasar.
  • Pengayaan dapat ditagihkan atau tidak ditagihkan, sesuai kesepakatan dengan peserta didik.
  • Direncanakan berdasarkan IPK atau materi pembelajaran yang membutuhkan pengembangan lebih luas.


……………, 16 Juli 2018

Mengetahui
Kepala SMA N/S                                                   Guru Mata Pelajaran


……………………………………                      ………………………………….
NIP/NRK.                                                             NIP/NRK.

Sumber http://silabusk13.blogspot.com/
DONASI VIA PAYPAL Bantu berikan donasi jika artikelnya dirasa bermanfaat. Donasi akan digunakan untuk memperpanjang domain https://gurupencarinapka.blogspot.com/. Terima kasih.
Newer Posts Newer Posts Older Posts Older Posts

More posts

Comments

Post a Comment